DPKP Brebes Kab

Gerakan Pangan Murah, Menjelang Hari Besar Keagamaan (HBKN)

DPKP Brebes – Dalam rangka pengendalian stabilisasi harga kebutuhan pangan sembako Pemerintah Kabupaten Brebes yg di hadiri oleh Sekretaris Daerah Brebes Ir. Djok Gunawan.MT, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Brebes, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan dan Perum Bulog, Rabu 15/03/23.

Sekretaris Daerah Brebes Djoko Gunawan menjelaskan upaya dalam penyelenggaraaan Gerakan Pangan Murah /pasar murah ini menyiapkan kurang lebihnya 500 paket sembako. Ratusan paket ini nantinya diperuntukan masyarakat umum, isi dalam satu paket sembako itu berisi satu kilogram (kg) gula pasir, satu liter minyak goreng dan lima kilogram beras. Di mana, satu paketnya itu seharga Rp70 ribu per paket, sedangkan kalau di harga pasaran itu seharga Rp. 90 rb jadi nantinya masyarakat hanya membayar Rp. 70 rb saja . Ujarnya dalam memberikan sambutanya.

pasar murah tersebut tidak lain untuk antisipasi terjadinya lonjakan harga saat menjelang puasa nanti. Bahkan, pihaknya bakal mengupayakan akan menggelar kegiatan serupa di tempat yang lainnya, karena biasanya menjelang ramadhan dan lebaran ada inflasi kenaikan harga kebutuhan-kebutuhan sembako, Sehingga, kita mengantisifasnya agar inflasi kenaikan harga tidak terjadi. “ujarnya.

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kab, Brebes Ir. Yulia Hendrawati. M.Si juga menegaskan, kalau stok kebutuhan pangan di Kabupaten Brebes aman, seperti komoditas bawang merah, beras, aneka cabai. Karenanya, dia mengimbau kepada masyarakat agar tidak usah panik, tidak usah takut, stok beras, gula, minyak goreng di Bulog stoknya cukup. Sehingga, hari ini kita bergerak untuk menyakinkan kalau stok kebutuhan bahan pokok cukup,” ujarnya. (wd/el)


Scroll to Top