DPKP Brebes Kab

Panen Jagung Nusantara Kab Brebes

DPKP Brebes – Dalam rangka Hari Tani Nasional, Kab.Brebes laksanakan Panen Jagung”
Rabu, 29/09, Pemerintah Kabupaten Brebes melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan melaksanakan Panen Jagung dan mengikuti zoom secara virtual dengan Bapak Menteri Pertanian @syasinlimpo di lahan Poktan Buntrak Desa Wlahar, kecamatan Larangan.


Hadir pada kegiatan tersebut, Wakil Bupati Brebes Narjo, SH, MH, Ka.DPKP Kab.Brebes beserta jajaran, Camat larangan dan Forkompimca, Kades Wlahar, PPL BPP Larangan, dan Poktan Gapoktan yang diselenggarakan dengan mematuhi protokol kesehatan.


Dalam sambutannya melalui virtual, Menteri Pertanian menyampaikan, Panen jagung di Grobogan ini mewakili gerakan pertanian khususnya jagung yang ada di seluruh Nusantara. Presiden Jokowi memerintahkan kepada saya untuk turun ke lapangan panen jagung. Panen hari ini membuktikan jagung ada dimana-mana. Produksi jagung nasional kita tahun 2021 ini diperkirakan over stok 2,85 juta ton,” tegas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) pada acara panen jagung nusantara di Desa Banjarsari, Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan dan panen serempak di seluruh wilayah Indonesia lainnya.


Wakil Bupati Brebes juga mengucapkan Mengapresiasi para petani khususnya komoditas jagung serta berharap agar pemerintah pusat tidak melakukan impor sehingga harga Jagung stabil, supaya Petani bisa mendapatkan keuntungan. “Ujar Narjo, SH, MH

Kepala dinas pertanian, Ir.Yulia Hendrawati,M.Si menyebut pada bulan September 2021, di Kab.Brebes terdapat Luas Tanam Jagung 900 hektar, dengan produksi 6214 ton membuktikan bahwa di kabupaten brebes pasukan jagung melimpah. Ungkap nya setelah melakukan Panen jagung bersama.


Acara tidak hanya panen bersama tetapi dilanjutkan dengan lomba mipil jagung yang diikuti oleh Petani, serta perwakilan dari Perangkat Desa.
(el/wd)

Scroll to Top